Dalam hal saluran air panas bertekanan, Kelebihan pipa PPR adalah durabilitas dan kemampuanya dalam mempertahankan suhu air. Sehingga saat digunakan air masih memiliki suhu tepat sesuai yang diharapkan.
Bukan hanya jenis air bersih dengan suhu normal, air panas bersih juga kerap digunakan untuk beberapa kebutuhan. Diantaranya digunakan untuk aktivitas sanitasi seperti mandi atau proses membersihkan peralatan, baju dan sebagainya.
Proses sanitasi kerap berkaitan dengan kebutuhan air panas. Dalam hal mandi, air dengan suhu hangat akan memberi manfaat rileksasi. Sementara untuk kebutuhan bersih-bersih, air panas dapat menghilangkan lemak dan sejenisnya yang sudah dihilangkan dengan proses konvensional.
Baca : Sumber
Dari beragam produk perpipaan yang digunakan, jenis pipa PPR memiliki banyak kelebihan. Terutama untuk instalasi saluran air bersekala kecil menengah hingga besar. Berikut kelebihan lain produk pipa pengganti pipa besi untuk saluran air panas ini :
Dukungan beragam model penyambungan
Model penyambungan pipa PPR dilakukan dengan proses welded, atau pelelehan dengan suhu tinggi dengan alat penyambung khusus. Selain dilakukan dengan cara ini, beragam aksesoris juga dapat digunakan untuk kebutuhan proses penyambungan dengan cara lain, atau dengan pipa jenis lain.
Salah satunya jenis penyambungan flange joint yang mendukung model penyambungan flange to flange. Serta proses penyambungan dengan mekanisme dratting, yang digunakan untuk model sambungan semi permanen, atau dengan aksesoris pipa, seperti valve dan sebagainya.
Ringan
Bobot yang ringan menjadi kelebihan pipa PPR. Dimana hal ini dapat mempermudah proses instalasi dan mobilisasi produk pada saat dipasang. Hal yang tidak bisa Anda jumpai pada produk pipa jenis lain, terlebih pipa besi yang sebelumnya digunakan untuk saluran air panas.
Proses pengangkutan yang sederhana membuat pipa mudah dipindah, tanpa menggunakan alat berat. Hal tersebut juga berlaku pada aktivitas penyambungan yang dapat dilakukan tanpa melibatkan banyak orang.
Higienis
Salah satu kelebihan pipa PPR yang tidak dapat di sanggah adalah bahan yang higienis serta material yang tak mudah rusak. Kerusakan material pipa sering menjadi permasalahan tersendiri terutama risiko munculnya pencemaran aliran air yang di hantar oleh pipa itu sendiri.
Bahan yang tak mudah rusak juga membuat mobilitas air bersih di dalam pipa aman, dari sumber menuju tempat dimana air dimanfaatkan. Terutama oleh pengaruh polusi yang terjadi di sekitar, sehingga air tetap higienis bebas racun.
Baca : Mengenal Pipa PPR
Ramah Lingkungan
Proses instalasi pipa sering menyisakan limbah, atau bagian pipa yang terpotong dan tak digunakan lagi. Beberapa produk pipa kerap menyisahkan limbah kurang ramah lingkungan karena material yang tidak dapat di daur ulang.
Pipa PPR memiliki bahan yang sangat baik, serta ramah lingkungan. Sehingga potongan atau sisa pipa yang terbuang masih bisa di olah dan dimanfaatkan kembali menjadi sebuah produk yang layak untuk digunakan.
Anti berisik
Selain dapat menghantarkan saluran air panas dengan baik, kelebihan pipa PPR adalah bahan yang dapat meredam kebisingan. Kemampuan ini membuat suasana rumah menjadi lebih nyaman terutama di malam hari.
Di sadari atau tidak, bunyi air yang mengalir kerap menjadi pengalaman kurang nyaman di rumah. Karena tak jarang hal tersebut terjadi dengan bunyi terlalu kencang dan sangat mengganggu, terutama saluran air panas bertekanan.
Daya hantar panas rendah
Salah satu syarat yang menjadi kelebihan pipa PPR untuk saluran air panas bertekanan adalah kemampuan dalam menghantar panas yang rendah. Sehingga hal ini membuat kualitas suhu air yang dihantarkan tetap terjaga hingga akan dipakai.
Tak semua produk pipa memiliki kemampuan seperti itu, bahkan pipa besi yang dianggap mampu menghantarkan saluran air panas karena dianggap kuat. Proses penghataran panas yang tinggi justru akan membuat suhu air mudah turun dan saluran air menjadi kurang efektif.
Permukaan licin
Permukaan licin menjadi kelebihan pipa PPR untuk saluran air bersih. Dimana hal tersebut memperkecil kemungkinan terjadinya penyumbatan yang terjadi oleh kerak yang menempel sedikit demi sedikit di satu tempat.
Beberapa brand produk pipa PPR memilki kualitas seperti ini, salah satunya Rucika yang dulunya dikenal dengan brand Wavin. Meski terkesan sederhana, kelebihan ini membuat risiko terjadinya kerusakan akibat penyumbatan bisa dihindari.